Senin, 16 Desember 2013

Listrik Desa / Generator desa Cempaka Baru - Kec. Danau Sembuluh













Jika sore menjelang malam, maka kampungku yang bernama Desa Cempaka Baru akan segera diterangi oleh lampu pelita yang berisikan minyak tanah, ataupun juga bisa menggunakan solar sebagai bahan bakarnya.
Terang Bulan yang diandalkan sebagai cahaya tambahan sangatlah diharapkan setiap malam walaupun tidak setiap malam akan ada cahaya bulan.
Anak-anak yang bersekolah harus mengandalkan lampu minyak untuk belajar karena di sore hari dari sebagian mereka membantu orang tua di ladang. Suara jangkrik mendominasi suasana kampung, seperti lagu-lagu indah dalam tempo tak beraturan.
Kebersamaan dalam mewujudkan impian yang sudah lama diapresiasikan dengan gotong-royong bersama-sama masyarakat; seperti menyambut Raja Matahari. Sebuah tiang lampu tertancap di depan rumahku dengan bahan tongkat kayu langsing yang menyangga kabel-kabel listrik.
Kampungku yang bernama Desa Cempaka Baru tepatnya terletak di Kecamatan Danau Sembuluh Kabupaten Seruyan sudah satu tahun ini diterangi oleh listrik desa.
Begitu besarnya peran Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat yang dikenal dengan nama PNPM Mandiri Perdesaan yang dapat menyentuh langsung ke masyarakat.
Peran masyarakat dalam memperjuangkan usulan mereka sendiri sangatlah diharapkan yang difasilitasi fasilitator program. Kampung seperti mendapat injeksi tenaga baru yang membuatnya menggeliat penuh gairah. Listrik memberi kampungku cahaya, musik, kulkas es , sampai api dan angin.
Untuk saat ini jika malam datang tidak ada lagi suasana yang gelap. Anak-anak bisa belajar, walaupun mesin dihidupkan hanya sampai jam 23.00 Wib dan masih tergantung dengan minyak solar sebagai bahan bakarnya. Keluarga yang mempunyai TV, akan lebih menikmati sajian acara dari berbagai macam saluran, ibu-ibu juga dapat melakukan aktivitas mereka; seperti menganyam tikar, melipat pakaian, membuat bahan dapur untuk bekal esok hari karena bagi pekerja yang bekerja disawitan harus berangkat dari desa pukul 04.00 Wib.
Harapan masyarakat dengan pemerintah bahwa PNPM-MP sangat dibutuhkan oleh masyarakat, Terucap salam dari masyarakat Desa Cempaka Baru;
”terimakasih buat fasilitator PNPM-MPd yang sabar mendampingi kami...”.

2 komentar:

  1. selamat atas peluncuran blog PNPM MPd kab Seruyan...semoga informasinya terus update.alangkah baiknya alamat blog ini dapat di informasikan ke seluruh pelaku PNPM MPd di kabupaten seruyan.Contoh : melalui emailpapan informasi,group facebook dll...sukses selalu ya.

    salam

    IEC Sp

    BalasHapus
  2. Trimakasih, mohon kritikan dan masukannya.. Semoga kedepan akan jauh lebih baik lagi.

    BalasHapus